Minggu, 29 November 2015

Fitur yang Terkait Antar Muka Telematika

TEKNOLOGI YANG TERKAIT ANTAR MUKA TELEMATIKA


A. Head Up Display (HUD)
     Head Up Display (HUD) adalah sebuah tampilan transparan yang mempunyai cara kerja dengan menampilkan data, tetapi tidak mengharuskan penggunanya untuk melihat ke arah lain dari sudut pandang biasanya. Dan pada awalnya HUD dibuat untuk kepentingan penerbangan militer, namun, sekarang HUD telah digunakan pada penerbangan sipil, kendaraan bermotor dan aplikasi lainnya.

B. Tangible User Interface
     Tangible User Interface (TUI) adalah salah satu teknologi antarmuka yang dimana seseorang pengguna dapat berinteraksi dengan informasi digital lewat lingkungan fisik. Contohnya adalah mouse, siftables, reactable, dan microsoft surface.

C. Computer Vision
     Computer Vision (komputer visi) adalah salah satu ilmu pengetahuan dan teknologi dari mesin yang melihat. Dan bagaimana komputer dapat mengenali langsung dengan objek yang di amati.

D. Browsing Audio Data
     Browsing Audio Data adalah sebuah tile dari metode browsing jaringan yang biasanya digunakan untuk membrowsing video / audio data yang cara kerjanya adalah ditangkap oleh sebuah IP kamera. 

E. Speech Recognition
  Speech Recognition dapat juga dikenal dengan pengenal suara otomatis (automatic speech recognition) adalah sebuah fitur antarmuka telematika yang merubah suara menjadi tulisan. Cara kerja fitur ini adalah dengan memahami dan mengenali suara yang terekam, lalu mencocokkan suara tersebut dengan sinyal digital tersebut kepada sebuah pola tertentu yang berada di dalam sebuah perangkat

F. Speech synthesis 
   Speech Synthesis adalah sebuah hasil dari kecerdasan buatan yang berasal dari pembicaraan manusia. Komputer yang digunakan untuk tujuan ini disebut speech syhthesizer dan dapat diterapkan pada perangkat lunak dan perangkat keras. Sebuah sistem text to speech (TTS) merubah bahasa normal menjadi pembicaraan.


Sumber: http://resturamadhanrestu.blogspot.co.id/2014/10/teknologi-yang-terkait-antar-muka.html?m=1
http://niladoni.blogspot.co.id/2014/10/teknologi-antar-muka-telematika.html?m=1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar